WELCOME TO ZHEE'S BLOG

Jumat, 27 November 2015

Tugas Softskill Bulan Ke-3



KOTAK PENSIL DARI STIK ES KRIM

Banyak sekali barang atau peralatan yang ada disekitar kita yang dapat kita ubah menjadi aneka prakarya kerajinan yang bermanfaat. Salah satunya adalah stik es krim, benda ini dapat kita ubah menjadi berbagai macam produk seperti miniature rumah, hiasan dinding maupun kotak pensil. Sudah banyak pengrajin industri rumahan yang menggunakan stik es krim sebagai bahan utamanya untuk membuat beraneka macam kerajinan tangan. Stik es krim dipilih karena mudah didapatkan dan juga hargnya yang sangat murah.

Untuk membuat kotak pensil dari stik es krim tidaklah sulit karena sudah banyak sekali contoh karya seni yang dibuat dari stik es krim ini. Namun tetap diperlukan ketekunan, keuletan serta kreatifitas yang tinggi agar barang yang dihasilkan nanti dapat terlihat menarik dan diminati oleh banyak orang.